Di tahun 2020 ini, hadir pula by.U yang ikut meramaikan provider dengan segmen anak muda.

Lalu paket internet apa saja yang ditawarkan oleh by.U yang mengaku sebagai Provider Serba Digital Pertama di Indonesia ini, geng?

Paket Internet by.U
Detail Paket

Paket Yang Bikin Nagih 10GB
Harga: Rp50.000,-
Kuota Utama 24 Jam (2G/3G/4G): 10GB
Masa Berlaku: 30 hari

Ulasan:

Walau hadir sebagai pendatang baru, by.U menawarkan kuota bulanan dengan syarat dan ketentuan nggak ribet, tanpa embel-embel unlimited, dan pembagian kuota.

Dengan membayar Rp50 ribu, kamu akan mendapat kuota utama 24 jam untuk semua jaringan sebesar 10GB, di mana by.U saat ini telah menggunakan jaringan 4G LTE dari Telkomsel.